Nutrisi Susu Untuk Menambah Berat Badan, Apakah Anda Tahu?

Nutrisi Susu Untuk Menambah Berat Badan, Apakah Anda Tahu?

Calon pengguna yang mencari susu untuk menambah berat badan tentu tidak sebanyak yang ingin mengurangi berat badan. Namun hal tersebut biasanya dilakukan karena memang terlalu kurus serta tidak mencapai angka yang ideal. Tentu saja faktor penyebabnya banyak, selain karena bisa saja kesulitan untuk menambah beratnya juga karena malnutrisi.

Susu Untuk Menambah Berat Badan

Untuk memperoleh berat badan yang ideal tentu anda harus mengkonsumsi produk yang tepat salah satunya adalah susu untuk menambah berat badan. Karena memang diformulasikan agar para konsumen dapat memperoleh manfaat yang maksimal.

Kemudian yang menjadi pertanyaan apakah produk susu biasa yang ada di pasar dapat berfungsi sama?  Tentu saja tidak. Karena kembali lagi dari manfaat yang akan diperoleh oleh konsumen. Biasanya nutrisi yang ditambahkan yang berfungsi untuk menambah berat badan tentu menjadi titik tolak dari formulasi.

Kalori

Prinsip menambah berat badan adalah kalori yang masuk ke dalam tubuh tentu harus lebih besar dibandingkan dengan kalori yang dikeluarkan. Sehingga tentu saja produk ini akan memanfaatkan hal tersebut yaitu memiliki kalori yang lebih besar dibandingkan dengan susu sejenis.

Mana susu yang biasa umumnya mengandung 80 sampai 140 kalori tiap sajiannya.  sementara pada susu yang diformulasikan untuk menambah berat badan dapat mencapai 600 kalori atau bahkan lebih. Karena tujuannya memang akan disimpan kelebihannya dalam bentuk lemak sehingga akan menambah berat badan.

Protein

Protein merupakan salah satu komponen nutrisi yang mampu meningkatkan berat badan dengan cara meningkatkan massa otot.  selain itu juga memiliki fungsi untuk memperbaiki jaringan tubuh yang rusak.

Oleh karenanya protein di dalam susu tersebut memiliki jumlah yang lebih besar dibandingkan produk yang lainnya. Terdapat 60 gram protein dalam produk ini dibandingkan dengan yang hanya 5 sampai 8 gram saja.

Karbohidrat

Karbohidrat merupakan salah satu nutrisi yang diperlukan tubuh untuk mendapatkan energi agar dapat melakukan aktivitas sehari-hari.  Oleh karena itu jumlahnya akan sangat menentukan pada produk ini. Dalam satu gelas sajian nya kandungan karbohidratnya terdiri dari 8 sampai 100 gram. Lebih besar dari susu biasa yang hanya mengandung 8 sampai 3 kelas gram karbohidrat saja.

Lemak

Lemak juga merupakan salah satu penyumbang energi yang sangat baik bagi tubuh. Kelebihannya disimpan di dalam tubuh sehingga dapat mengakibatkan tubuh mengalami peningkatan berat badan. Dalam satu gelas kanjian Produk susu penambah berat badan  kandungan lemaknya berkisar 10- 17 gram. Sementara pada susu biasa hanya mengandung lemak sebanyak 5 sampai 8 gram.

Jika Anda ingin memperoleh berat badan yang ideal maka konsumsilah susu untuk menambah berat badan yang memang diformulasikan untuk hal tersebut. Konsumsilah sesuai dengan saran penyajian agar tidak menderita obesitas.

Lifestyle